Dalam rangka memperingati hari jadi Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) yang ke 18 tahun, FKUB kabupaten Karawang peduli kelestarian lingkungan. Dengan melaksanakan pembersihan lingkungan dan penanaman pohon.
Aksi bersih lingkungan, pemungutan sampah di pusatkan di Islamic center Karawang, menyusuri jalan Ahmad Yani sampai Ramayana, jalan Tuparev sampai jalan Kertabumi sejauh kurang lebih 2 km. Penanaman pohon di laksanakan di gereja GKP Immanuel jalan Kertabumi, Sabtu 14 Desember 2024.
Terimakasih panitia yang telah mempersiapkan semuanya untuk memperingati terbentuknya FKUB tahun 2006 yang ke 18 tahun di tahun 2024, kata H.E.Tajuddin Noor, ketua FKUB kabupaten Karawang, Sabtu (14/12/'24).
Tajuddin menyatakan, berkat kinerja yang solid FKUB, masyarakat Karawang betul betul bisa merasakan, bisa menjalani dan menjalankan hidup rukun penuh kedamaian berdampingan antar lintas agama,ujarnya.
Dan yang menggembirakan, lanjutnya, peringatan FKUB seperti hari ini sangat di respon oleh bupati Karawang. Ke depan bupati akan mendukung penuh agar terus di laksanakan peringatan FKUB, lebih meriah, lebih gebyar yang bisa bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan.
Namun yang terpenting adalah dengan adanya FKUB, kerukunan antar umat beragama ke depan semakin mengakar, menciptakan dan mewujudkan damai di kabupaten Karawang, tandasnya.
Kami kemenag sangat bangga, hari ini bisa bersilaturahmi memperingati hari jadi FKUB yang ke 18 tahun. FKUB salah satu binaan kemenag untuk menciptakan dan mewujudkan kedamaian dan kerukunan lintas agama yang ada di Karawang, kata H.Sopian kepala kemenag kabupaten Karawang.
Alhamdulillah sampai saat ini FKUB terus bersinergi dengan kemenag, membawa nama baik kemenag kabupaten Karawang.
Kami akan terus mensuport FKUB dalam mewujudkan harmonisnya antar lintas agama, hidup berdampingan, rukun dan damai, pungkasnya.
Peringatan FKUB yang ke 18 tahun di hadiri oleh, bupati, sekda, Dandim 0604, Kapolres di wakili, Kajari, MUI, tokoh lintas agama dan yang lain, turut memeriahkan di hari jadi FKUB kabupaten Karawang.